Program Peduli Kesehatan , Lazismu PKU Cepu membantu Pasien Kurang Mampu

 



Melalui Kantor Layanan (KL) Lazismu PKU Muhammadiyah Cepu, Pak Dukut menerima bantuan melalui program Peduli Kesehatan yang merupakan bagian dari Pilar Kesehatan Lazismu. Bantuan ini diserahkan oleh amil Lazismu pada Senin 12 September 2022 dikediaman beliau. Pak Dukut merupakan Pasien Usus buntu dan perlu melakukan tindakan operasi. sebagai warga kurang mampu ia kesulitan untuk membayar biaya pasca operasi usus tersebut.


Setia Budi, Staf Program KL Lazismu PKU Cepu  yang menyerahkan langsung bantuan dana tersebut kepada Pak Dukut menyampaikan bahwa penyerahan santunan tersebut sebagai bentuk pedulian kepada warga yang memiliki kesulitan ekonomi dalam menjalani perawatan. "Keterbatasan ekonomi menjadikan kami merasa perlu untuk menyerahkan santunan untuk mengurangi beban hidup selama menjalani perawatan pasca operasi usus buntu," jelasnya.

Pak dukut menyampaikan pesan kepada staf Lazismu saat penyerahan santunan tersebut. "Saya berterimakasih sebanyak banyaknya dan  bangga atas kepedulian Muhammadiyah melalui Lazismu yang sangat peduli terhadap warga sekitar," ucapnya 

Sementara itu dr. Takul selaku Kepala kantor Lazismu PKU Muhammadiyah Cepu menyampaikan bahwa 
Santunan yang diserahkan berupa uang tunai untuk menunjang keperluan pasca operasi. "Santunan yang kami berikan berupa uang tunai senilai Satu Juta ribu rupiah. Walaupun dengan nominal yang tidak terlalu besar kami berharap dengan santunan tersebut bisa dimanfaatkan untuk menunjang keperluan pasca operasi. Karena kita tahu setelah operasi perlu penyembuhan yang mengharuskan untuk rehat dan tidak bisa bekerja sementara waktu," 

"Terimakasih,kami bisa membantu pak Dukut ini berkat para Muzaki dan Munfiq yang menunaikan zakat dan sedekahnya di Lazismu PKU Cepu." tutupnya



Komentar